Kasi Penmad: 891 Siswa Kelas IX Madrasah Tsanawiyah di Balangan Lulus

 



Paringin (Kemenag Balangan) - "Delapan ratus sembilan puluh satu (891) siswa kelas IX Madrasah Tsanawiyah di Kab. Balangan Tahun Ajaran 2020/2021 dinyatakan lulus," begitu disampaikan Kepala Seksi (Kasi) Pendidikan Madrasah (Penmad) Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Balangan Harmainor, S.Pd.I, MM, Senin (14/6/21).

 

Harmainor saat ditemui di ruang kerjanya menuturkan bahwa 891 siswa yang lulus berasal dari Madrasah Tsanawiyah baik negeri maupun swasta dengan persentasi kelulusan tiap sekolah adalah 100%.

 

"Enam ratus delapan puluh empat (684) siswa kita yang lulus berasal dari sekolah negeri, sedang dua ratus tujuh (207) siswa lainnya dari sekolah swasta. Baik sekolah negeri maupun swasta melakukan pengumuman kelulusan serentak pada tanggal 4 Juni 2021," jelasnya.

 

Untuk mekanisme pengumuman kelulusan, ada sekolah yang mengumukan dengan sistem daring. Namun ada pula madrasah yang meminta siswa datang ke sekolah langsung untuk memberikan lembaran kelulusan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan saat acara pengumuman kelulusan.

 

"Sementara untuk kriteria kelulusan tidak hanya berdasarkan ujian madrasah yang diikuti di kelas IX, namun dipadukan dengan seluruh nilai yang diperoleh selama belajar di madrasah mulai dari kelas VII, VIII serta IX," tambahnya.

 

Harmainor mengucapkan selamat kepada seluruh siswa MTs yang telah melewati momen kelulusan dan berharap agar para siswa tidak berhenti belajar hanya pada sampai tahap itu.

 

"Semoga setelah lulus, siswa madrasah tetap bersemangat untuk melanjutkan jenjang yang lebih tinggi dan dapat mengaplikasikan ilmu yang didapatkan selama menempuh pendidikan baik secara tatap muka maupun daring, dalam kehidupan sehari-hari  di lingkungan keluarga dan masyarakat," pungkasnya.

 

Teks: Uswah

Foto: Uswah

 

Related Posts

Post a Comment

0 Comments