HAB ke-76, Kemenag Balangan Gelar Lomba Balogo

 



Paringin (Kemenag Balangan) - Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Balangan menggelar lomba permainan rakyat "balogo" yang diikuti Aparatur Sipil Negara (ASN) pada satuan kerja (satker) lingkup Kemenag Balangan di halaman Kantor Kemenag Balangan, Kamis (13/1/22).

 

Kepala Seksi (Kasi) Pendidikan Madrasah (Penmad) Rahmadi, S.Pd.I, MM yang juga merupakan koordinator lomba mengatakan lomba balogo digelar dalam rangka  memeriahkan Hari Amal Bhakti (HAB)  ke-76  sekaligus upaya untuk membangkitkan serta melestarikan budaya daerah dalam bentuk permainan tradisional.

 

"Perlombaan balogo digelar dalam rangkaian acara memeriahkan HAB Tahun 2022 bersama dengan lomba olahraga lainnya yaitu badminton, bola voli, catur dan tenis meja. Ternyata animo ASN begitu bersemangat untuk mengikuti dan menyaksikan perlombaan. Untuk balogo sendiri, ada 50 peserta yang mendaftar dan mengikuti pertandingan, baik di lingkup Kantor Kemenag Balangan maupun dari madrasah," ujarnya saat diminta keterangan.

 

Untuk sistem pertandingan Rahmadi menjelaskan bahwa peserta diberi kesempatan untuk memukul logo selama lima kali. Peserta yang bisa menjatuhkan logo akan ditandingkan kembali hingga diperoleh juara satu, dua dan tiga.

 

"Kalau dilihat ternyata banyak juga ASN kita yang berbakat dalam permainan logo. Ke depan bila ada event olahraga lainnya nanti kita upayakan untuk kembali menggelar lomba balogo untuk menumbuhkan dan memunculkan kembali ke permukaan budaya banjar yang mulai tenggelam di tengah badai permainan modern," pungkasnya.

 

Norrahmidawaty, salah seorang peserta lomba mengaku senang bisa mengikuti perlombaan balogo meskipun tidak mendapatkan juara.

 

“Jarang-jarang punya kesempatan untuk ikut permainan balogo. Semoga ajang ini juga bisa mengedukasi pemuda kita tentang keberadaan permainan tradisional balogo yang tidak cuma menarik, namun juga perlu keterampilan agar bisa menang,” tutupnya.

 

Penulis: Uswah

Foto: Uswah

Related Posts

Post a Comment

0 Comments