Ka.Kankemenag: Peningkatan Pemahaman Ibadah Haji Penting Bagi Umat Islam

 


Paringin (Kemenag Balangan) - Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Balangan Drs. H. Saribuddin, M.Pd.I menyatakan bahwa peningkatan pemahaman akan rukun dan tata cara pelaksanaan ibadah haji adalah salah satu hal penting yang dibutuhkan oleh umat Islam.

 

"Karenanya dibutuhkan kegiatan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang manasik haji kepada masyarakat Kabupaten Balangan, termasuk calon jamaah haji," ujarnya saat dimintai keterangan usai menghadiri acara Penyuluhan Manasik Haji Sepanjang Tahun Bersama H. Syaipullah Tamliha Anggota DPR RI Komisi VIII di Aula Mayang Maurai, Rabu (23/08/23).

 

Saribuddin menerangkan penyuluhan ini menjadi sangat penting karena ibadah haji adalah salah satu pilar utama dalam agama Islam dan merupakan kewajiban bagi umat Muslim yang mampu secara finansial dan fisik untuk melaksanakannya.

 

"Perlu dibahas secara komprehensif mengenai rukun-rukun haji, tata cara pelaksanaan, serta aspek-aspek spiritual yang harus diperhatikan oleh calon jamaah haji. Pemaparan yang mendalam ini bertujuan untuk memastikan bahwa setiap calon jamaah haji memahami sepenuhnya pentingnya ibadah ini dan dapat menjalankannya dengan benar," terangnya.

 

Sementara H. Syaipullah Tamliha, Anggota DPR RI, juga memberikan arahan singkat tentang pentingnya mendukung program penyuluhan seperti ini. Beliau menekankan bahwa pemahaman yang baik mengenai haji akan membantu para calon jamaah dalam melaksanakan ibadah ini dengan khusyuk dan mendalam.

 

"Penyuluhan ini diharapkan dapat membantu meningkatkan pemahaman umat Islam tentang haji dan memberikan bekal yang kuat bagi calon jamaah haji agar dapat melaksanakan ibadah ini dengan penuh kesadaran dan kekhusyukan," pungkasnya.

 

Kegiatan penyuluhan Manasik Haji Sepanjang Tahun ini merupakan program Kanwil Kemenag Provinsi Kalimantan Selatan bekerjasama dengan pemerintah Kabupaten Balangan untuk mendukung pelaksanaan ibadah haji yang berkualitas dan berkesan bagi masyarakat setempat.

 

Turut berhadir dalam kegiatan Bupati Balangan H. Abdul Hadi, Kabid Penyelenggara Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Kalsel Drs. H. Rusbandi, MA, Kapolres Balangan AKBP Riza Muttaqin, Kasi PHU Kemenag Balangan Rahmadi, S.Pd.I, MM,  serta Calon Jamaah Haji asal Kab. Balangan.

 

Penulis: Uswah

Foto: Ratno

Related Posts

Post a Comment

0 Comments